-
Shin Tae-yong: Saya Sudah Berpengalaman di Piala Dunia 2018
33 menit lalu -
Heikal Safar Puji Pedagang dan UMKM yang Telah Menyelamatkan Perekonomian Indonesia
48 menit lalu -
Pemain Timnas Indonesia Diminta Shin Tae-yong untuk Maksimal Ketika Berlatih
46 menit lalu -
Media Vietnam Soroti Keputusan Justin Hubner Pilih Timnas Indonesia U-20 ketimbang Belanda U-20
36 menit lalu -
Kepala PPATK Ungkap Asal-Asul Transaksi Mencurigakan Rp349 Triliun
58 menit lalu -
Tolak Pengesahan UU Cipta Kerja, 5 Juta Buruh Ancam Mogok hingga Demo
56 menit lalu -
Perppu Ciptaker Jadi UU, Kemnaker Pastikan Jatah Libur Pekerja 2 Hari Tetap Ada
42 menit lalu -
Kini Jadi Seorang Bapak, Marshel Widianto Curhat Begini
37 menit lalu -
Wacana Duet Prabowo-Airlangga, Jubir: Gerindra dan Golkar Punya kesamaan
28 menit lalu -
Menjelang Libur Hari Raya Nyepi 64 Ribu Tiket KAJJ Ludes Terjual
35 menit lalu -
KPK Jerat Tersangka Baru Korupsi Stadion Mandala Krida
45 menit lalu -
6 Potret Atlet Voli Pantai Cantik Kelley Kolinske, Hobinya Masak dan Main Sepeda
44 menit lalu
2 Pemain Timnas Indonesia U-16 Bikin Shin Tae Yong Penasaran

GenPI.co - Pelatih Shin Tae Yong merasa penasaran dengan beberapa pemain Timnas Indonesia U-16, yakni Arkhan Kaka dan Sulthan Zaky.
Alhasil, Arkhan Kaka dan Sulthan Zaky pun dipanggil oleh Shin Tae Yong untuk mengikuti training centre (TC) atau pemusatan latihan untuk Piala Asia U-20 2023.
"Saya mendengar ada pemain bagus di Timnas U-16. Jadi saya ingin melihat penampilan dan kemampuannya seperti apa," ujar Shin Tae Yong dalam video yang diunggah di akun YouTube PSSI TV, Kamis (2/2).
Seperti diketahui, striker Arkhan Kaka dan bek tengah Sulthan Zaky adalah dua pemain yang nyaris tidak tergantikan di Timnas U-16.
Mereka kerap mengisi slot di skuad berjuluk Garuda Asia, baik di Piala AFF U-16 2022 dan Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Arkhan dan Sulthan pun ikut membawa Indonesia menjuarai Piala AFF U-16 2022 yang berlangsung di Sleman pada Juli-Agustus.
Kedua nama tersebut menjadi bagian dari 30 pemain yang mengikuti pemusatan latihan (TC) persiapan Piala Asia U-20 2023 pada 1-28 Februari 2023 di Jakarta.
Selain Arkhan dan Sulthan, ada tiga pemain debutan lain di TC Timnas U-20 yaitu Brandon Scheunemann, Hugo Samir dan Ahmad Raia.
Pelatih Shin Tae Yong menyebut, para pemainnya masih menjalani latihan ringan di pusat kebugaran pada hari pertama latihan, Senin (1/2).
"Untuk latihan perdana, pemain melakukan latihan ringan di 'gym' dan joging. Saya mau mengetahui kondisi mereka," tutur Shin.(Ant)
Video viral hari ini: