-
Ini Bocoran Formasi CPNS dan PPPK 2021
56 menit lalu -
Duet Sasmito-Ika Pimpin AJI Indonesia Periode 2021-2024
45 menit lalu -
Robert Alberts Angkat Bicara Rumor Rizky Pellu ke Persib dan Kepergian Kim Jeffrey Kurniawan
45 menit lalu -
Terungkap Motif Penyebar Video 'Mirip Gabriella' demi Followers Semata
43 menit lalu -
3 Alasan KAMI Tolak Perpres Legalisasi Miras
57 menit lalu -
Angin Puting Beliung Terjang Bogor, Puluhan Rumah dan RSUD Leuwiliang Rusak
55 menit lalu -
Beda Selera Merek Vaksin Covid-19 Indonesia dan Wuhan
42 menit lalu -
Awas! Ketua DPD Sebut Modus Ini Dipakai Pinjol Ilegal Jerat Mangsa
36 menit lalu -
Jadwal Timnas Indonesia vs PS Tira Persikabo dan Bali United, Persiapan SEA Games 2021
57 menit lalu -
Vaksin COVID-19 Buatan Johnson & Johnson Cukup 1 Dosis, Apa Perbedaannya?
45 menit lalu -
Badan Lemas, Konsumsi Saja Buah-buahan Ini untuk Beri Pasokan Energi
30 menit lalu -
USD Berjaya, Rupiah Diprediksi Lanjutkan Pelemahan
58 menit lalu
4 Fakta di Balik Pengelolaan Uang di Keluarga
Pandemi berdampak pada berbagai kegiatan ekonomi, dari skala keluarga hingga ke sakala negara. Untuk itu, mengelola keuangan dengan baik jadi salah satu hal wajib bagi rumah tangga.
Dalam keluarga, wanita punya peran penting soal atur-mengatur keuangan. Buktinya, survei terbaru JakPat menunjukkan, 61,5% dari ribuan responden mengklaim, keuangan keluarga berada di tangan istri.
Sekadar informasi, JakPat menggelar survei itu pada 26 Agustus-1 September 2020 dengan teknik sampling probability kepada 1.120 responden dengan kriteria: (1) seorang ibu, dan; (2) berusia di atas 20.
Baca Juga: 6 Dampak Pandemi Bagi Karier Karyawan
Baca Juga: 5 Tren Wisata di Tengah Pandemi, Ternyata Begini!
Pertanyaannya, bagaimana ya cara mengatur keuangan keluarga di tengah pandemi COVID-19? Melansir survei JakPat, berikut ini berbagai informasi terkait Manajemen Keuangan Keluarga dari Sudut Pandang Ibu yang Warta Ekonomi rangkum, Jumat (22/1/2021).
1. Rekening Bank di Rumah: Pisah atau Gabung?
Mayoritas responden mengklaim memiliki rekening bank, 49% di antaranya mengaku memisahkan rekening bank dengan suaminya. Sementara, istri yang bekerja cenderung memisahkan akun bank dengan suami.
Berdasarkan kelas ekonomi, responden di kelas atas pun memisahkan rekening bank. Di sisi lain, responden kelas menengah ke bawah cenderung menggunakan rekening bank bersama-sama.
2. Manajer Finansial di Rumah
Sekitar 61,5% responden mengaku mengelola urusan finansial keluarga. Di sisi lain, dari perspektif ibu rumah tangga, suaminya lah yang cenderung mengalokasi pengeluaran rumah tangga.
3. Membagi Gaji ke Pasangan
Mayoritas ibu bekerja membagi penghasilannya demi memenuhi kebutuhan keluarga. Sementara 19,6% responden mengklaim menggunakan seluruh penghasilan untuk keperluan pribadi, karena suaminya memenuhi keperluan keluarga.
Jika ditinjau dari kelas sosial-ekonomi, maka: (1) masyarakat kelas menengah ke bawah cenderung membagi pendapatan antara suami dan istri, dan; (2) masyarakat kelas atas cenderung menggunakan penghasilan untuk urusan pribadi.
4. Cicilan, Dana Darurat, dan Investasi Selama Pandemi
Berdasarkan survei JakPat, masyarakat cenderung menghindari angsuran baru ketika pandemi. Sementara itu, dana darurat pun cenderung berkurang guna memenuhi keperluan keluarga.