-
Samsung Galaxy S21 Ultra Jadi Varian Terfavorit, Ini Alasannya
44 menit lalu -
Besok 4 Zodiak Mulai Banjir Uang dan Cinta, Hokinya Tembus Langit
34 menit lalu -
Leicester City Unggul Dua Gol atas Chelsea di Babak Pertama
28 menit lalu -
Profesor Top Ini Minta Jatah Jadi Menteri, Istana Terkejut
54 menit lalu -
Mesut Ozil Bakal Selalu Dirindukan Arsenal
13 menit lalu -
BLT Subsidi Gaji 2021, Ini Penjelasan Menaker
32 menit lalu -
Program Bimbel Rumah Zakat Didukung Warga
25 menit lalu -
Kemenkes Siapkan Rumah Sakit Kapal dan Puskesmas Tangani Korban Gempa Sulbar
24 menit lalu -
Prabowo Disebut Kandidat Kuat di Pilpres 2024, Incar Basis Pendukung Jokowi?
14 menit lalu -
Pemilik Medali Emas Olimpiade 2016 Cabor Angkat Besi Terbukti Konsumsi Doping
13 menit lalu -
Jadwal M2 World Championship Hari Ketiga: Kesempatan Alter Ego
19 menit lalu -
Bayer Leverkusen Tumbangkan Borussia Dortmund 2-1
5 menit lalu
David Luiz Tetap Main Usai Adu Kepala dengan Jimenez, Arteta Diserang

LONDON - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mendapatkan sebuah pertanyaan bertubi-tubi mengenai kebijakannya yang tetap mempertahankan David Luiz meski telah mengalami benturan keras dengan Raul Jimenez. Bahkan akibat benturan itu, Luiz dan Jimenez sempat terkapar ketika laga Arsenal vs Wolverhampton Wanderers itu baru berjalan empat menit.
Berlangsung di Emirates Stadium pada Senin (30/11/2020) dini hari WIB, Luiz dan Jimenez memang sempat mengalami kejadian berbahaya karena kepala mereka saling berbentur. Usai kejadian itu, hanya Luiz yang dapat langsung duduk dan bahkan berdiri.
Sedangkan Jimenez harus dilarikan ke rumah sakit sampai mendapatkan oksigen tambahan karena tak sadarkan diri. Meski nyatanya Luis bisa bangun kembali, namun kepalanya mengalami cedera sampai diperban.
Baca Juga: Terkapar Usai Disundul David Luiz, Begini Kondisi Raul Jimenez di Rumah Sakit
Bukannya ditarik, Arteta nyatanya tetap mempertahankan Luiz hingga babak pertama berakhir. Ketika babak kedua dimainkan, Luiz tidak ikut ke lapangan karena langsung diistirahatkan oleh Arteta dan ia pada akhirnya memainkan Rob Holding.
Meski pada akhirnya dicadangkan, namun tetap saja kebijakan Arteta tetap dipertanyakan kenapa tidak sejak awal Luiz ditarik agar bisa beristirahat. Menurut pembelaan Arteta, hal itu karena Luiz memang sanggup untuk meneruskan pertandingan.
Arteta menyebut Luiz berhasil menjawab semua tes yang diberikan oleh dokter Arsenal, Gary O'Driscoll dengan baik. Karena bisa menjawab tes itu, maka Arteta tak ragu untuk terus memainkan Luiz. Barulah di waktu turun minum Arteta melihat Luiz perlu untuk beristirahat.