-
Wasit Mike Dean Selalu Rugikan Liverpool soal Hadiah Penalti
56 minutes ago -
3 Hal tentang Rencana Pemerintah Izinkan Vaksinasi Mandiri Corona
58 minutes ago -
Lakukan Pertemuan Keluarga, Putra Bungsu Jokowi Akhirnya Segera Menikah
59 minutes ago -
Liverpool Menyerah, di Taklukan Burnley dengan Skor 0-1
58 minutes ago -
Harga Emas Antam Turun Jadi Rp961.000/Gram
49 minutes ago -
4 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Jalur Pantura Cirebon, Sampai Kayak Begini
49 minutes ago -
No Debat! Rapor Kinerja Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United Lebih Cemerlang dibanding Jurgen Klopp di Liverpool
54 minutes ago -
Duduki Kantor Oval, Biden Ganti Patung Winston Churchill dengan Martin Luther King, Rosa Parks, Cesar Chavez, dan Robert F. Kennedy
54 minutes ago -
Kementan Terus Dukung Ekspor SBW lewat Syarat Sertifikat NKV
51 minutes ago -
Pedagang Daging Setop Mogok, Buka Lapak Lagi Mulai Hari Ini 22 Januari 2021
50 minutes ago -
Kasus Raffi Ahmad Pesta Usai Divaksinasi Berhenti Sampai di Sini
50 minutes ago -
Suzuki New Carry Tak Pasang Target Tinggi Karena Situasi Belum Pulih
34 minutes ago
0
Dulu Laris Manis Jadi Artis Sinetron, Lama Tak Muncul Malah Jualan Kopi dan Rempeyek!

- Nasib orang siapa yang bisa tahu, terkadang berada di atas, di waktu lain juga bisa berada di bawah. Mungkin hal itu pula yang dialami oleh artis cantik Andita Lela Karlita. Seperti dilansir dari grid.id (5/9/2019), Andita dulu dikenal sebagai artis yang laris manis membintangi berbagai judul sinetron dan FTV.
Lela Karlita (rancahpost.co.id)
Andita mengaku sudah berkecimpung di dunia hiburan sejak tahun 2010 dengan bergabung dalam salah satu agency artis. Tahun 2010 silam, Andita mengawali karirnya sebagai penonton bayaran untuk acara kuis atau talkshow.
Tahun 2011, artis yang dikenal dengan nama Lela Karlita ini mulai bermain sebagai artis figuran di sejumlah sinetron dan FTV. "Yang belakangan sih ya itu di FTVIndosiar, terus sebelum itu ikut Bioskop Indonesia," ungkapnya.
Saking banyaknya sinetron dan FTV yang ia bintangi, Lela Karlita pun sudah tak ingat lagi dengan judul-judulnya. Ia mengatakan lebih banyak dan lebih sering bermain di sinetron Indosiar.
Namun di tengah kariernya yang berjalan cukup mulus di dunia hiburan, Lela Karlita akhirnya memilih pulang ke kampung halamannya di Nganjuk dan berjualan di warung. Beberapa waktu lalu bahkan sosok Lela Karlita mendadak viral dan jadi perbincangan lantaran sekarang ia terlihat sedang berjualan di warung kopi.
Lela Karlita ternyata memiliki warung makan dan kopi sendiri di tempat asalnya, Nganjuk. Warung kopi berukuran 10x5 meter itu diberi nama Warung Bu Yah. Tak hanya kopi, ia juga berjualan rempeyek dan cemilan lain di warungnya itu.
Rupanya Lela Karlita punya alasan sendiri mengapa ia lebih memilih berjualan di warung ketimbang meneruskan kariernya sebagai artis. "Pengen dekat sama orangtua, ini warung kopinya orang tua," ujarnya.
Seolah jadi pembawa rezeki, warung kopi tersebut mulai laris manis dan ramai didatangi pembeli setelah kehadiran Lela Karlita. Lela juga mengaku dirinya sempat mendapat tawaran untuk kembali ke dunia akting. Namun ia tak mengambil tawaran tersebut lantaran warung kopinya sedang laris pembeli.
"Pengen sih, kemarin juga ada (tawaran) tapi pas warung aku lagi ramai, jadi aku pilih di warung dulu," pungkasnya.
Sumber: slidegossip
Berita Terkait