-
Timnas Indonesia U-24 vs Uzbekistan U-24 di 16 Besar Asian Games 2023, Dony Tri Janji Beri Performa Terbaik
54 menit lalu -
Ini Modal Bagus Indra Sjafri untuk Laga Timnas Indonesia U-24 vs Timnas Uzbekistan U-24 di 16 Besar Asian Games 2023
51 menit lalu -
Tak Satupun Anggota DPRD 'Berani' Temui Masa Gurilla
50 menit lalu -
Jokowi : Jangan Sampai saat 3 Calon Sudah Terpilih, yang di Bawah Masih Ribut
57 menit lalu -
Saksi Mahkota Kasus BTS Sebut Ada Aliran Uang Rp70 M ke Komisi I DPR
58 menit lalu -
Dubes Rusia Blak-blakan Bicara Tentang Pengaruh dalam Kudeta di Afrika, Ini Katanya
52 menit lalu -
Ditawari Main di Liga Arab Saudi, Winger AC Milan Rafael Leao Bawa-Bawa Liga Champions!
49 menit lalu -
Dapat Atensi Jokowi, Permasalahan Rempang Akan Berakhir dengan Baik
44 menit lalu -
Kaesang Jadi Ketum PSI, Ini Kata Jokowi
50 menit lalu -
Klasemen Sementara Perolehan Medali Asian Games 2023, Selasa 26 September hingga Pukul 18.00 WIB: Indonesia Ke-7, Malaysia Cuma Ke-19
44 menit lalu -
Pj Gubernur Minta Target Pendapatan Jabar Ditingkatkan, Bapenda Siap Jalankan Instruksi
52 menit lalu -
Gandeng BP Tapera, BTN Gelar Akad Massal KPR Syariah
47 menit lalu
Hadiri MNC Forum, Ganjar Pranowo: MNC Group Media Masa Depan yang Ditunggu Bangsa
JAKARTA - Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo mengikuti MNC Forum LXX (70th) di Inews Tower, Jakarta Pusat, Senin 29 Mei 2023.
Ganjar mengatakan, ia mengapresiasi Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) karena telah mengajaknya untuk menjadi pembicara di forum tersebut.
BACA JUGA:
"Saya merasa terhormat diundang hari ini di MNC Group bisa memberikan sharing pengalaman-pengalaman yang ada dengan respons yang luar biasa," ujar Ganjar di Inews Tower, Jakarta Pusat, Senin (29/5/2023).
Menurut Ganjar, setiap orang yang diundang ke MNC tentu akan merasakan hal yang sama seperti apa yang ia rasakan. Sebab, selain media besar, MNC juga menjadi media masa depan bagi bangsa Indonesia.
BACA JUGA:
"Kalau saya lihat dari Nielsen itu ya, dari ratingnya kan MNC termasuk tinggi, MNC Group ini, maka pasti orang akan senang untuk bisa hadir di MNC ini," imbuhnya.
"Jadi ini media masa depan yang ditunggu bangsa," sambung Ganjar.
Di sisi lain, Ganjar menambahkan, banyak pemberitaan yang hilir mudik di MNC Media sendiri. Sehingga, bukan tidak mungkin berita yang dikelola MNC bisa menjadi acuan bagi media lain.
"MNC termasuk media yang hari ini penontonnya banyak, ratingnya tinggi, dan tentu saja kita senang karena multi platform ada di MNC, maka hari ini seluruh penyebaran berita pasti mengacu pada media MNC," pungkasnya.