-
Dikonfirmasi Pelatih Zenit St Petersburg, PSG Tertarik Boyong Malcom di Bursa Transfer Januari 2023
52 menit lalu -
Demi Ganjar Presiden 2024, Ganjaran Buruh Berjuang Banten Siap Begerilya
58 menit lalu -
Tersingkir dari Piala FA, Liverpool Perpanjang Kutukan Juara Bertahan
38 menit lalu -
Gagal Juara Indonesia Masters 2023, Chico Berhasil Pecahkan Rekor
18 menit lalu -
Pemain Asal Brasil Vitinho Resmi Dikontrak PSIS Semarang
53 menit lalu -
Newcastle United Resmi Perkenalkan Anthony Gordon sebagai Rekrutan Baru
30 menit lalu -
Hendak Pulang Setelah Bermain di Indekos Temannya, Pejabat Bank di Riau Ditemukan Tewas
18 menit lalu -
Hendak Pulang Setelah Bermain di Indekos Temannya, Pejabat Bank di Riau Ditemukan Tewas
18 menit lalu -
5 Potret Jeha Anais, Gamer Cantik yang Sering Bikin Netizen Gagal Fokus!
18 menit lalu -
Ada Aplikasi IKD untuk Warga Surabaya, Apa Itu?
15 menit lalu -
Begini Tekad Leo Rolly/Daniel Marthin Usai Juara Indonesia Masters 2023
23 menit lalu -
Sejumlah Daerah Berpotensi Diguyur Hujan Hari Ini, Berikut Lokasinya
18 menit lalu
Kepala Sekolah Man 10 Jakarta Barat Raih Anugerah GTK Berprestasi 2022

JAKARTA -- Kepala Sekolah MAN 10 Jakarta Barat, Nurlaelah, meraih Juara II Tingkat Nasional pada Anugerah Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Berprestasi 2022. Ini berkat program yang diluncurkannya yakni One Student One Achievement, One Teacher One Achievement dan One Employee One Achievement.
Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Agama pada malam puncak peringatan Hari Guru Nasional 2022 yang berlangsung pada Jumat (25/11/2022), di Hotel Holiday Inn Kemayoran Jakarta. Malam anugerah ini dihadiri oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi, Sekjen Kemenag Nizar bersama para pejabat eselon I dan II pusat, serta ratusan guru madrasah dari berbagai daerah di Indonesia.
Berkat program One Student One Achievement, One Teacher One Achievement dan One Employee One Achievement, yang diluncurkan, Nurlaelah meraih juara 2 pada Grand Final Anugerah GTK Berprestasi Kemenag RI tahun ini. Program tersebut sebenarnya sebagai reaksi atas dicanangkannya program Jakarta Madrasah Competition (JMC) dan Jakarta Madrasah Award (JMA) yang diluncurkan Penmad kanwil Kementerian Provinsi DKI Jakarta.
"Sebagai pimpinan di madrasah, saya harus mengakomodir program-program yang diluncurkan Kementerian Agama sebagai bentuk loyalitas. Maka pada tahun ini tepatnya pada tanggal 17 Agustus 2022, saya berinovasi dengan meluncurkan program tersebut sehngga dapat memotivasi seluruh Sivitas Akademika untuk berprestasi," kata Nurlaelah, dikutip dari siaran pers, Ahad (27/11/2022).
Di sisi lain, konsekuensi dari program yang dicanangkan, sebagai Kepala Madrasah Nurlaelah harus memberikan contoh kepada peserta didik, guru dan tenaga kependidikan semangat untuk menyumbangkan prestasi kepada MAN 10 Jakarta Barat. "Maka dengan persiapan yang tidak terlalu lama saya mengikuti lomba Jakarta Madrasah Competition (JMC) pada kategori Kepala Madrasah Berprestasi dan berhasil mendapat juara ke-3," ujarnya.
Sebagai kelanjutan dari kegiatan tersebut maka Nurlaelah mengikuti kegiatan Anugerah GTK pada Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Direktur GTK Madrasah Dirjen Pendidikan Islam Kementerian Agama RI. Anugerah GTK Madrasah Berprestasi tahun 2022 diikuti oleh ribuan pendidik pilihan dari berbagai madrasah di Indonesia.
Untuk sampai babak grand final, panitia melakukan seleksi administrasi berdasarkan dokumen pendaftaran. Setelah itu, dilakukan penilaian terhadap portofolio dan karya tulis ilmiah. Dari proses itu, terpilih tiga nominator yang masuk final. "Dan saya bersyukur karena saya mendapat juara ke-2 pada ajang tersebut," katanya.
Nurlaelah bertugas di MAN 10 Jakarta Barat mulai pada bulan Agustus 2019. Banyak prestasi yang diraih selama kepempimpinanya. Pada tahun lalu mendapat juara ke-3 Pada Ajang Jakarta Madrasah Award (JMA) Bidang Non Akademik, juga Medali Perunggu KSM Nasional Bidang Fisika Terintegrasi. Demikian juga kelompok basket, Saman, KSM atau olimpiade yang diikuti baik online maupun offline, Karya Tulis Ilmiah (MYRES, Silat, Robotik, Taekwondo, Tahfidz dan banyak lagi prestasi yang lain.
Terlebih tahun ini, prestasi yang disumbangkan oleh peserta didik sangat meningkat. Sampai bulan ini hampir 100 medali yang diraih, baik prestasi akademik maupun non akademik, baik kelompok maupun perorangan. Tentu ini berkat program "One Student One Acievement dan One Teacher One Achievement, dan One Employe One Achievement" yang diluncurkan Nurlaelah.
"Alhamdullillah berkat program tersebut, semua berlomba dan termotivasi untuk menyumbangkan prestasi," ujar Nurlaelah. Lebih dari itu, inovasi ini juga sebagai syiar madrasah bahwa madrasah tetap eksis dan terdepan untuk menjadi madrasah yang mandiri dan berprestasi.
Berita Terkait
- MAN 10 Jakarta Barat Launching Program Satu Orang Satu Prestasi
- Dokter: Makanan Pendamping ASI Boleh Diberi Gula Setengah Sendok Teh Saja
- Kepala Sekolah Man 10 Jakarta Barat Raih Anugerah GTK Berprestasi 2022