-
Max Verstappen Ceritakan Sulitnya Raih Kemenangan di F1 GP Monaco 2023
53 menit lalu -
Tak seperti Marselino Ferdinan, Jonathan Khemdee Justru Sakiti Perempuan Cantik Kamboja Ini di SEA Games 2023
35 menit lalu -
Tangani 29.971 Kasus Pelanggaran Pemilu, Bawaslu: Potensi Kecurangan Tetap Ada
54 menit lalu -
Marissya Icha Ungkap Kabar Terkini Kasus Video Syur 47 Detik
55 menit lalu -
Timnas Indonesia vs Argentina: Alasan Lionel Scaloni Bawa Tim Terbaik
46 menit lalu -
Tabrakan Adu Banteng di Tanjung Priok, Dua Pengendara Motor Dilarikan ke Rumah Sakit Koja
35 menit lalu -
Bareskrim Akan Ungkap Kasus 75 Kilogram Sabu dan 53 Ribu Butir Ekstasi Siang Ini
57 menit lalu -
Erick Thohir Beber 3 Hal dari Hasil Kongres Biasa PSSI
54 menit lalu -
Sule Belum Siap untuk Menikah Lagi, Ini Alasannya
19 menit lalu -
Modus Beli Jaket, Pria Ini Malah Rampas Handphone dan Ancam Korban
23 menit lalu -
Kenang Operasi Seroja, Prabowo Ungkap Ramalan Jenderal TNI Soal Perang di Timtim
22 menit lalu
Timnas Spanyol Keok di Markas Skotlandia, Luis de la Fuente Menolak Panik

Football5Star.com, Indonesia - Pelatih timnas Spanyol, Luis de la Fuente, tidak mau terlalu panik meski anak asuhnya kalah di markas Skotlandia pada Rabu (29/3) dinihari WIB. De la Fuente tetap mengatakan La Furia Roja punya masa depan cerah.
Partai Kualifikasi EURO 2024 antara Skotlandia vs Spanyol berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk tim tuan rumah. Dua gol kemenangan The Tartan Army diborong Scott McTominay.

"Sayangnya, kami tidak bisa langsung membalas kekalahan ini karena baru akan kembali berkumpul Juni nanti," ujar De la Fuente seperti dikutip Football5Star dari laman Marca.
"Kami telah menanam banyak buih bagus dalam dua pertandingan bulan ini. Saya yakin, kami akan bisa menikmati hasilnya di masa depan," sambung nakhoda berumur 61 tahun itu.
RENCANA TIMNAS SPANYOL TIDAK BERUBAHLebih lanjut, De la Fuente mengatakan kekalahan di markas Skotlandia tidak mengubah rencananya sama sekali. De la Fuente tetap menargetkan La Furia Roja menyapu bersih delapan laga tersisa di babak kualifikasi dan melaju ke EURO 2024 dengan status juara grup.
"Tidak ada perubahan di laga-laga selanjutnya. Kami tidak akan mengubah jalur perjalanan dan tetap menargetkan kemenangan di seluruh pertandingan tersisa."

Posisi puncak klasemen grup A Kualifikasi EURO 2024 kini menjadi milik Skotlandia dengan perolehan enam poin. Spanyol menduduki peringkat kedua dengan jarak tiga poin.
La Furia Roja baru akan kembali tampil di Kualifikasi EURO 2024 pada September mendatang. Juni nanti, De la Fuente dan anak asuhnya bakal menjalani sepasang laga UEFA Nations League.